10 Tips Unik Menata Sepatu di Rumah Supaya Rapi
Sepatu dan perempuan adalah dua hal yang tidak terpisahkan. Jadi tidak heran, jika seorang perempuan bisa mengoleksi sepatu hingga puluhan bahkan ratusan pasang. Saking banyaknya sepatu yang dikoleksi, tidak jarang banyak perempuan yang kebingungan untuk memilih sepatu yang akan digunakan dan bagaimana menatanya supaya rapi.
Hal yang wajib dilakukan supaya sepatu selalu dalam keadaan yang rapi dan awet adalah dengan cara menyimpannya. Menata sepatu dengan cara mengelompokkan jenisnya juga membantu memaksimalkan sudut ruangan yang ada di rumah kamu. Selain itu juga kamu bisa mencari sepatu dengan mudah jika sewaktu-waktu kamu membutuhkannya. Berikut ini tips unik menata sepatu di rumah supaya tetap rapi.
1. Pilih tempat penyimpanan yang sesuai
Para pecinta sepatu tentunya harus memiliki rak sepatu di rumah, hal ini untuk menjaga sepatu yang dimiliki tetap aman, awet, serta rapi. Selain itu, dengan adanya rak sepatu juga bisa mempermudah kamu saat mengambil sepatu dan saat memilihnya.
2. Sesuaikan ukuran rak penyimpanan
Dalam menggunakan rak sepatu, pemilihan ukuran rak menjadi salah satu hal yang perlu diperhatikan. Dengan mempertimbangkan ukuran rak, maka bisa memudahkan kamu untuk menata koleksi sepatumu supaya cukup disimpan di satu tempat, sehingga terlihat lebih rapi.
3. Menggunakan kotak sepatu
Menyimpan sepatu di dalam kotak sepatu juga bisa menjadi salah satu alternatif dalam merapikan sepatu. Tetapi, jika kamu menggunakan cara ini kamu harus rutin untuk memeriksanya supaya kelembabanya tetap terjaga. Jangan sampai sepatu yang disimpan dalam kotak menjadi berjamur karena tidak rutin diperiksa. Kotak kayu atau kotak transparan bisa kamu jadikan pilihan untuk menyimpan koleksi sepatu milikmu dan mempermudah kamu untuk memeriksa keadaannya.
4. Buat rak di bawah tangga
Memaksimalkan ruangan di bawah tangga dengan cara menjadikannya sebagai rak sepatu bisa menjadi alternatif untuk menyimpan sepatu. Lokasi penyimpanan dengan cara ini memang harus dibuat secara DIY terlebih dahulu, tetapi cara ini memberikan banyak manfaat. Selain sepatu, banyak barang lainnya yang bisa kamu letakkan disini seperti pernak-pernik rumah.
5. Tata di lemari baju
Salah satu alternatif ruang penyimpanan sepatu supaya tertata rapi seperti di butik-butik adalah walk in closet. Jika rumahmu tidak memiliki banyak ruang, mini walk in closet ini bisa menjadi solusinya. Kamu bisa mendesain lemari dengan rak yang besar sehingga bisa menampung sepatu dan baju serta aksesoris lainnya. Apalagi jika kamu mengoleksi sepatu-sepatu karya desainer ternama, ruangan ini bisa kamu miliki di rumah.
6. Mengubah lemari baju menjadi lemari sepatu
Jika ingin lebih menghemat ruangan dan memiliki walk in closet tetapi tidak ada area yang tersedia, kamu tidak perlu khawatir. Kamu bisa mengganti fungsi lemari baju menjadi lemari sepatu sebagai alternatifnya. Caranya hanya cukup memberi penyekat di antara rak yang ada di dalam lemari baju, kamu sudah bisa mengubah lemari baju menjadi lemari sepatu.
7. Rak sepatu diletakkan di rak sepatu
Area pertama setelah pintu masuk menjadi salah satu tempat favorit untuk tempat menyimpan sepatu. Karena area tersebut bisa memudahkan kamu untuk mengambil atau mencari sepatu yang ingin digunakan sehari-hari. Ditambah lagi, menyimpan sepatu dengan cara ini akan lebih menghemat waktu pengambilan sepatu.
8. Kelompokkan sesuai dengan jenisnya
Selain tempat penyimpanannya, dengan mengelompokkan sepatu yang sesuai jenisnya juga bisa membantu merapikan koleksi sepatu milikmu. Contohnya sepatu flat di bagian rak atas, sepatu hak tinggi di rak sebelah tengah, dan lainnya. Tentu pengelompokkan ini juga akan terasa mudah jika diletakkan di area yang mudah dijangkau, seperti pintu masuk. Pisahkan juga sepatu yang sudah jarang dipakai, supaya tidak membuang waktu saat mencari-cari sepatu yang akan digunakan.
9. Tumpuk sepatu dengan cerdik
Penempatan sepatu juga harus dilakukan dengan cerdik. Seperti menyimpanya dengan cara berhadapan maka akan lebih menghemat ruang, jika dibandingkan dengan menyimpannya secara berdampingan.
10. Pisahkan sepatu dengan heels
Letakan hees di bagian atas lemari. Sepatu dengan jenis ini biasanya banyak digunakan untuk kegiatan sehari-hari, tetapi merupakan salah satu jenis sepatu yang memerlukan perawatan ekstra. Oleh sebab itu, kamu bisa menyimpan heels dengan cara menggantungnya ke pengait supaya lebih mudah untuk dirawat.
Itulah tadi pembahasan mengenai tips unik menata sepatu di rumah supaya rapi. Selain rapi, kamu juga harus menjaga kebersihan sepatu secara rutin agar tidak menimbulkan bau yang tidak sedap. Rawat dan bersihkan sepatu dengan cara yang tepat. Namun jika kamu tidak tahu bagaimana cara mencuci sepatu yang benar, kamu bisa menggunakan jasa cuci sepatu makassar. Layanan ini sudah berpengalaman selama bertahun-tahun dalam menangani berbagai jenis sepatu. Sehingga sepatu koleksi kamu sudah pasti akan bersih maksimal seperti baru.