Teknologi

Cara Mendapatkan Koin Shopee

Shopee sendiri merupakan salah satu aplikasi untuk berbelanja online yang sangat populer di Indonesia. Ada banyak kemudahan dan keuntungan apabila Anda menggunakannya, salah satunya ketika memiliki koin. Lantas bagaimana cara mendapatkan koin Shopee?

Salah satu fitur yang cukup disukai oleh pengguna Shopee adalah adanya koin Shopee untuk mendapatkan berbagai potongan harga ketika berbelanja suatu barang. Namun bagi pemula, mereka terkadang kebingungan bagaimana cara mengumpulkannya. Berikut ini penjelasannya.

Lewat Reward Koin Shopee

Cara mendapatkan koin Shopee bisa Anda kumpulkan melalui fitur reward koin Shopee. Cara ini dianggap sebagai trik paling mudah untuk memperoleh koin dalam jumlah banyak tanpa langkah yang sulit. Pengguna hanya perlu membuka aplikasi tiap harinya guna mengklaim koin.

  1. Bukalah aplikasi Shopee di HP Anda
  2. Klik pada halaman awal
  3. Pilih bagian yang bertuliskan Klaim Koin
  4. Klik tombol Claim
  5. Lakukan klaim koin tiap harinya dengan nominal berbeda

Menggunakan Voucher saat Transaksi

Cara mendapatkan koin Shopee berikutnya yang bisa Anda gunakan yakni dengan menggunakan voucher ketika sedang berbelanja suatu barang. Namun sebelumnya, klaim terlebih dahulu sebelum digunakan seperti Gratis Ongkir, Cashback dan lainnya.

  1. Bukalah aplikasi Shopee di HP Anda
  2. Masuklah ke tab Voucher
  3. Klaim semua voucher yang tersedia
  4. Pilih voucher yang dapat Anda gunakan
  5. Lakukan transaksi pembelian dengan menyertakan voucher tersebut
  6. Jika berhasil, total harga akan berkurang sesuai ketentuan voucher

Memberikan Review Setelah Pembelian

Berikutnya, Anda bisa memberikan review kepada penjual setelah melakukan transaksi pembelian. Beberapa pengguna mungkin malas dengan hal ini karena hanya akan membuang waktu namun sebenarnya bisa menambah jumlah koin Shopee.

Anda hanya perlu memberikan review mengenai barang yang sudah diterima di Shopee minimal 50 kata. Akan lebih baik apabila menambahkan foto atau video. Nantinya akan mendapatkan koin Shopee sebesar 100 koin.

Ketiga cara mendapatkan koin Shopee di atas bisa Anda lakukan untuk mengumpulkannya. Tentu ada banyak keuntungan jika jumlahnya cukup banyak. Kemungkinan memperoleh potongan harga tentu saja juga semakin tinggi.

Sumber: sukrensi.com